Fadhilah Surat Yasin Dimudahkan Urusan – Shahihkah?

Pada kesempatan kali ini, kami akan membahas tentang fadhilah surat yasin menurut ustadz Abu Yahya Badrusalam. Seperti apa? Baca terus hingga akhir artikel ya!

Arti Fadhilah

Sebelumnya mari kita ketahui dulu apa arti dari fadhilah. Fadhilah adalah bahasa arab, jika diartikan kedalam bahasa kita artinya adalah Keutamaan.

Fadhilah sendiri sebenarnya sudah diserap menjadi bahasa Indonesia menjadi fadilat. Jika anda buka KBBI maka anda akan menemukan kata fadilat yang artinya sama yaitu keutamaan. Selengkapnya lihat penjelasan lengkap dari KBBI berikut tentang fadilat:

fa·di·lat kl n 1 kemuliaan; keluhuran: umat Islam disunatkan berdoa memohonkan — untuk Nabi Muhammad; 2 keutamaan dalam ibadah, amal, dan sebagainya: banyak hadis menguraikan — puasa

Fadhilah Surat Yasin – Ust. Abu Yahya Badrusalam

Artikel ini bersumber dari sebuah video di Youtube yang berisi tanya jawab Ustadz Abu yahya dengan jama’ah atau mustami’ nya.

Seorang jama’ah bertanya kepada Ustadz Abu yahya tentang fadilah atau keutamaan surat yasin, ”Ustadz apakah benar membaca surat yasin di pagi hari akan dimudahkan urusannya sampai sore apakah benar?”

Kemudian Ustadz Abu yahya badrusalam menjawab: “Ibu, kita tidak boleh meyakini keutamaan surat tertentu kecuali dengan dalil yang shahih. dan ternyata dalil tentang fadhilah surat Yasin ini hadits nya tidak shahih.”

Lalu beliau melanjutkan: “Lalu apakah artinya kita tidak boleh membaca surat yasin? Bukan gak boleh, baca surat yasin bagus.. Tapi jangan punya keyakinan-keyakinan tertentu tanpa dalil yang shahih.”

Kemudian Ustadz Abu yahya badrusalam memberikan tips yang shahih bagaimana agar dimudahkan urusannya hingga sore hari.

Beliau membacakan sebuah hadits qudsi dimana Allah SWT berfirman: “Hai anak adam, siapa yang shalat 4 rakaat diawal siang maka akan aku cukupi di akhir siang.”

Para ulama berbeda pendapat tentang 4 rakaat didalam hadits tersebut. Pendapat pertama mengatakan itu adalah shalat qabliyah subuh dan shalat subuh. Pendapat kedua mengatakan itu adalah shalat dhuha 4 rakaat.

Video tersebut berhenti sampai disitu. Video yang berdurasi 1:54 menit itu diupload oleh channel “Kajian Sunnah” yang dapat anda temukan pada link berikut ini: https://www.youtube.com/watch?v=osSROLj8YDA

Baca juga artikel lainnya: Apa saja isi kandungan surat yasin?

Kesimpulan yang didapatkan dari percakapan diatas yaitu:

  • Keterangan tentang membaca surat yasin dapat memudahkan urusan hingga sore hari adalah tidak shahih (artinya Nabi Muhammad SAW tidak pernah mengatakan seperti itu)
  • Kita tidak dapat meyakini keutamaan surat tertentu didalam al quran kecuali ada dalil shahih yang menerangkannya.
  • Jika ingin dimudahkan urusan hingga sore hari, maka shalatlah 4 rakaat (mengikuti pendapat ulama A atau B)

Sampai disini artikel tentang fadhilah surat yasin. Mudah-mudahan bermanfaat.

Kebenaran datangnya dari Allah SWT dan kesalahan datangnya dari Manusia. Mudah-mudahan kita dijauhkan dari kesalahan. Wallahu a’lam bish shawab.